Apa yang Anda cari disini.?

Laman

Rabu, 15 Januari 2014

UB Harus Pilihan 1 Untuk SNMPTN 2014

Bagi siswa/siswi SMA/SMK sederajat yang berminat masuk di Universitas Brawijaya (UB) melalui jalur undangan (SNMPTN) tahun 2014 kali ini diwajibkan untuk memilih UB pada pilihan pertama. Pasalnya, UB kembali memberlakukan sistem pemilih
pertama yang akan diproses pada SNMPTN 2014, Ngalamers.

Wakil Rektor I UB, Prof. Dr. Ir. Bambang Suharto menegaskan, tidak akan ada kesempatan lolos SNMPTN UB 2014 bagi pemilih kedua UB. Sebab jika dilihat dari pendaftar SNMPTN 2013 lalu, UB diminati 71.000 pendaftar. Dan dari jumlah itu, lebih dari separuhnya memilih UB di urutan pertama. "Ada sekitar 45.000 peserta yang memilih UB di pilihan pertama. Kami prioritaskan mereka," katanya, Senin (6/1/2014).

Dari 45.000 pendaftar yang memilih UB pada pilihan pertama itu sudah memenuhi kuota SNMPTN UB 2013 yang berjumlah 7.700. "Kalau sudah terpenuhi di pilihan pertama, kami pikir tidak perlu lagi melihat yang kedua," sambungnya.

Bambang menyatakan, 45.000 pendaftar itu didominasi siswa yang memiliki nilai akademik di atas rata-rata. "Ukurannya prioritas. Sebab, yang memilih UB pertama adalah mereka yang benar-benar berminat masuk UB," ujarnya.

Sumber : Tribunnews dalam HaloMalang
foto : Prasetya On-line

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah meninggalkan lapak Anda disini.